Thursday, August 3, 2017

Inilah 31 Daftar Skuad Timnas U-19


Timnas U-19 Indonesia

Piala Aff U-18 akan segera digelar 4-17 september 2017 di Myanmar. Timnas Indonesia berada di Grup B bersama Myanmar, Vietnam, Selandia Baru, Filipina, dan Brunei darussalam.

Kuota layak pemain yang bisa didaftarkan sebanyak 50, namun hanya 31 pemain saja yang didaftarkan Indonesia untuk mengikuti ajang prestisius negara-negara Asia tenggara tersebut. dan sisanya akan dikerucutkan menjadi 23 pemain jelang laga bergulir.

baca juga : Indonesia Tuan rumah Piala Asia 

Sementara itu Egy melgiansyah Cs sudah merampungkan berbagai pertandingan Uji coba termasuk mengikuti Kejuaraan Toulon cup di Francis dan melawan Espanyol B di Stadion bandung lautan api. paling baru, 5 laga dengan klub lokal Indonesia. salah satunya kontra PSP Padang yang berhasil mereka menangkan.

Saat ini Anak asuhan Indra sjafri sedang berada di Jogyakarta guna mengikuti pemusatan latihan menjelang Piala Aff U-18 selama 4 pekan termasuk menjajal kekuatan Persebaya, PSS Sleman, PSIM Jogyakarta dan 1 laga yang masih dirahasiakan.

Dikabarkan banyak nama baru yang akan mengisi line up U-18 tersebut. sebut saja pemain U-23 kualifikasi Piala Asia kemarin, Asnawi Mangkualam dan Saddil Ramdani dimana mereka masih berusia 18 tahun. lalu ada seorang Striker keturunan Yunani bernama Charalambos Elias David.

baca juga : 5 Stadion Piala Asia 2018 Indonesia 

Pasca Training centre dan uji coba di Jogja, selanjutnya disetiap minggu para pemain akan di Evaluasi secara terus menerus hingga nantinya terpilihlah 23 pemain yang akan di bawa ke Myanmar.

Berikut 30 pemain U-18 yang mengikuti seleksi ;

Kiper
1. Muhammad Riyandi, Barito Putera
2. Gianluca P. Rossy, Jawa Tengah
3. Rakasurya Handika, Jawa Tengah
4. Aqil Savik, Jawa Barat

Bek
5. M. Rifad Marasabessy, Madura United
6. Dedi Tri Maulana, Sulawesi Tenggara
7. Nicholas Yohanes Pambudi, Spanyol
8. Rachmat Irianto, Persebaya
9. Julyano Pratama Nono, Ragunan
10. Kadek Raditya, Bali
11. Ahmad Saeful Hidayat, Jawa Tengah
12. Firza Andika, Sumatera Utara
13. Irsan Lestaluhu, Maluku
14. Samuel Christianson, Persija U-19
15. Nurhidayat Haris, PSM

Gelandang
16. Teuku Noer Fadhil, Aceh
17. Syahrian Abimanyu, Persija U-19
18. Witan Sulaeman, Ragunan
19. Resky Fandi Witriawan, Sulawesi Barat
20. Adha Nurrokhim, Persis Solo
21. Muhammad Iqbal, Sumatera Barat
22. Feby Eka Putra, Jawa Timur
23. Jefry Hendry Bisai, Papua
24. Aulia Hidayat, Aceh
25. Jadug Arya Aragani, DKI Jakarta
26. Egy Maulana Vikri, Ragunan
27. M Lutfi Kamal, DKI Jakarta

Striker
28. Hanis Saghara Putra, Jawa Timur
29. M. Rafli Mursalim, DKI Jakarta
30. Deka M. Toha, Jawa Barat
31. Charalambos Elias David, Yunani

kutipan ; solopos juara.net bolalob.com andrycarica.blogspot.com